MATERI MENGENAI PENGERTIAN PANTUN SERTA MACAM PANTUN
1. PENGERTIAN PANTUN
Pantun adalah jenis puisi lama yang tiap baitnya terdiri atas empat baris serta memiliki sampiran dan isi.Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pantun adalah bentuk puisi Indonesia (Melayu), tiap bait (kuplet) biasanya terdiri atas empat baris yang bersajak (a-b-a-b).
Baca Juga: PANTUN DAN SYAIR, APAKAH PERBEDAAN DAN PERSAMAANNYA?
2. MACAM-MACAM PANTUN
Berikut ini akan dijelaskan macam-macam pantun berdasarkan isi dari arti penjelasan cgkata diatas, antara lain:2.1. Pantun Nasihat
Pantun ini ditujukan untuk seseorang ataupun untuk kalangan masyarakat. Biasanya pantun ini berisi tentang pesan moral dan pendidikan.Ciri-ciri pantun nasihat antara lain:
- Ditemukan di berbagai acara, seperti pengajian
- Berisi nasihat dan moral
- Berfungsi untuk menyebarkan nilai-nilai budi pekerti dan pendidikan
2.2. Pantun Jenaka
Pantun jenaka adalah pantun yang mengandung unsur lucu atau humor. Fungsi dari pantun ini untuk menghibur seseorang.Ciri-ciri pantun jenaka antara lain:
- Berfungsi untuk mencairkan suasana
- Berisi humor atau lawakan
- Bisa ditemukan di mana saja
2.3. Pantun Teka-Teki
Pantun teka-teki ini biasanya mengandung atau berisikan suatu teka-teki. Biasanya para pembaca akan diberikan waktu untuk menjawab.Ciri-ciri pantun teka-teki:
- Menggunakan permainan cgkata
- Banyak ditemukan dalam acara televisi
2.3. Pantun Kiasan
Pantun kiasan biasanya berisi tentang suatu kiasan atau suatu peribahasa. Pantun ini digunakan untuk menyampaikan maksud secara tersirat.Ciri-ciri pantun kiasan:
- Menggunakan bahasa kiasan
- Berfungsi untuk menyampaikan nasihat
PENUTUP
Itulah materi mengenai arti pantun dan macam-macam pantun berdasarkan isinya, mulai dari pantun nasihat hingga pantun kiasan.Baca Juga: PENGERTIAN PANTUN DAN CIRI-CIRINYA
Ayo, kunjungi cgkata.blogspot.com dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani cgkata.blogspot.com, dunia pelajaran anak Indonesia.
Post a Comment for "MATERI MENGENAI PENGERTIAN PANTUN DAN MACAM PANTUN"