PERINGATAN HARI BHAYANGKARA 1 JULI 2020

Bhayangkara atau bhayangkari sendiri berasal dari bahasa Sanskerta yang berarti hebat, mengerikan, juga merujuk pada nama kesatuan pengawal kerajaan (Zoetmulder, P.J. Kamus Jawa Kuna-Indonesia, Gramedia, Jakarta, 1995;117). Dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhayangkara ke 74 tahun 2020 pada hari Kamis (1/7/2020) susunan kegiatan telah ditetapkan temasuk upacara dan bakti sosial. Sebagaimana diketahui, berlatar belakang sejarah Penetapan Pemerintah Nomor 11/SD tahun 1946 yang berisi tentang "jawatan kepolisian yang sekarang masuk dalam kementrian dalam negeri," yang kemudian tanggal 1 Juli ditetapkan sebagai Hari Bhayangkara. karena adanya pandemi Covid-19, Upacara Hari Bhayangkara secara Virtual (untuk Polda - kepolisian daerah mengikuti upacara juga dengan cara Virtual), dilanjutkan dengan Tasyakuran dilakukan di Internal Polri (Polisi Republik Indonesia) dengan mengutamakan Protokol kesehatan.


Tema Peringatan Hari Bhayangkara tahun 2020 adalah bertajuk "Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif".

https://cgkata.blogspot.com/
Gambar logo Hari Bhayangkara ke 74 tahun 2020

Sebagaimana informasi dalam situs resmi Divisi Humas Polri https://humas.polri.go.id/download/hari-bhayangkara-ke-74-tahun-2020-bertajuk-kamtibmas-kondusif-masyarakat-semakin-produktif-________________________________________/ Tanggal 5 Juni 2020 Hal Pedoman Pelaksanaan Upacara Hari Bhayangkara ke 74 Tahun 2020 di lingkungan Kepolisian Republik Indonesia, mengikuti pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Bhayangkara secara langsung melalui siaran digital yang disediakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Baca:




Selamat Hari Bhayangkara untuk HUT Ke-74 Tahun 2020 dari cgkata.blogspot.com untuk seluruh jajaran Polri, Polda, dan seluruh Kepolisian Republik Indonesia dimanapun berada! DIRGAHYU!!!

Post a Comment for "PERINGATAN HARI BHAYANGKARA 1 JULI 2020"