KALENDER PENDIDIKAN TAHUN PELAJAR 2020/2021 UNTUK RA MADRASAH DIRJEN PENDIS KEMENAG

Berdasarkan pedoman Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran (TP) 2020 dan 2021 untuk RA dan Madrasah yang ditetapkan melalui Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2491 Tahun 2020 menyatakan bahwa SK ini digunakan sebagai pedoman dalam penyelenggaraan pendidikan Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) di seluruh Indonesia bagi Kanwil Kemenag, Kantor Kemenag Kab/Kota, dalam menyusun kalender pendidikan sesuai dengan daerah masing-masing.


Dengan berpedoman SK Dirjen Pendidikan Islam (Pendis Kemenag) tentang Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 ini, tentunya setiap Kantor Wilayah Kementerian agama di setiap provinsi akan mengeluarkan pedoman penyusunan Kalender Pendidikan di wilayah mereka. SK Dirjen Pendis tentang Kaldik dan Pedoman Penyusunan Kaldik dari Kanwil inilah yang kemudian menjadi dasar bagi setiap Raudlatul Athfal (RA) dan madrasah untuk menyusun kalender pendidikan di lembaga Kaldik tiap provinsi atau daerah.


Adapun pedoman Kaldik dalam Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2491 Tahun 2020 tentang Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021, menetapkan Pengaturan waktu untuk kegiatan pembelajaran peserta didik selama satu tahun ajaran yang mencakup permulaan tahun ajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif, dan hari libur untuk setiap semester, adalah sebagai berikut.


KALDIK MADRASAH SEMESTER GANJIL 2020/2021

Berdasarkan SK Nomor 2491 untuk Kalender Pendidikan dari Ditjen Pendis Kemenag dengan tahun pelajaran 2020/2021 akan dimulai pada Senin, 13 Juli 2020. Kegiatan semester pertama (ganjil) diakhiri dengan libur semester ganjil pada tanggal 21-31 Desember 2020.


Untuk lebih lengkap mengenai permulaan tahun ajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif, dan hari libur untuk semester ganjil Tahun pelajaran 2020/2021, sebagaimana uraian kegiatan cgkata berikut:

No. Hari/Tanggal/Bulan/Tahun
Uraian Kegiatan
1. 13 Juli 2020 Hari-hari pertama masuk sekolah madrasah TP 2020/2021
2. 31 Juli 2020 Hari Raya Idul Adha 1441 H
3. 17 Agustus 2020 HUT Ke 75 Tahun 2020 Kemerdekaan RI
4. 20 Agustus 2020 Tahun Baru Islam 1442 H
5. 21 Agustus 2020 Cuti Bersama Tahun Baru Islam 1442 H
6. 29 Oktober 2020 Hari Maulid Nabi Muhammad SAW
7. 28 dan 30 Oktober 2020 Cuti Bersama Hari Maulid Nabi Muhammad SAW
8. 1-12 Desember 2020 Penilaian Akhir Semester (PAS)
9. 18 Desember 2020 Pembagian Raport Semester Ganjil
10. 21-31 Desember 2020 Libur Semester Ganjil
11. 24 Desember 2020 Cuti Bersama Hari Raya Natal
12. 25 Desember 2020 Hari Raya Natal
13. 26, 29, 30, 31 Desember 2020 Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 H





KALDIK MADRASAH SEMESTER GENAP 2020/2021

Berdasarkan SK Nomor 2491 untuk Kalender Pendidikan dari Ditjen Pendis Kemenag dengan tahun pelajaran 2020/2021 akan dimulai pada Senin, 4 Januari 2021. Kegiatan semester 2 (Genap) diakhiri dengan libur semester genap atau Akhir Tahun Pelajaran 2020/2021 pada tanggal 20 Juni – 11 Juli 2021.


Untuk lebih lengkap mengenai permulaan tahun ajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif, dan hari libur untuk semester genap Tahun pelajaran 2020/2021, sebagaimana uraian kegiatan cgkata berikut:

No. Hari/Tanggal/Bulan/Tahun
Uraian Kegiatan
1. 1 Januari 2021 Hari Tahun Baru Masehi 2021
2. 3 Januari 2021 Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama
3. 4 Januari 2021 Awal Semester Genap
4. 12 Februari 2021 Tahun Baru Imlek
5. 11 Maret 2021 Peringatan Hari isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
6. 14 Maret 2021 Hari raya Nyepi
7. 2 April 2021 Hari Jumat Agung
8. 1 Mei 2021 Hari Buruh Sedunia
9. 2 Mei 2021 Hari Pendidikan Nasional
10. 13 Mei 2021 Hari Kenaikan isa Almasih
11. 15-16 Mei 2021 Hari Raya Idul Fitri 1442 H
12. 26 Mei 2021 Hari Raya Waisak
13. 1 Juni 2021
Hari Lahir Pancasila
14. 1-12 Juni 2021
Penilaian Akhir Semester (PAT)
15. 18 Juni 2021
Pembagian Raport Semester Genap
16. 20 Juni – 11 Juli 2021
Hari Libur Akhir Tahun Pelajaran 2020/2021

Catatan cgkata.blogspot.com:
  • Penyelenggaraan Ujian Madrasah (UM) MI, MTs Dan MA Menyesuaikan dengan POS UM TP 2020/2021 dari Kemeneterian Agama (Kemenag)
  • Penyelenggaraan Asesmen/UAMBN MTs dan MA menyesuaikan dengan penetapan kebijakan dari Kementerian Agama (Kemenag).


Download Kalender Pendidikan berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2491 Tahun 2020 tentang Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 dengan format download/ unduh JPeg bukan PDf ataupun Excel, adalah sebagai berikut.


https://cgkata.blogspot.com/





UNDUH KALENDER PENDIDIKAN TAHUN PELAJAR 2020/2021

Untuk lebih lengkap mengenai kaldik pedoman dalam penyelenggaraan pendidikan Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) di seluruh Indonesia, silakan unduh dan baca Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2491 Tahun 2020 tentang Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021, lengkap dengan lampiran kaldiknya. Untuk mengunduh, silakan kunjungi situs resmi kemenag di https://adminku.kemenag.go.id/public/data/files/users/3/Keputuhan%20Dirjen%20Pendis%20No.%202491%20Tahun%202020%20_%20KALENDER%20PENDIDIKAN%20MADRASAH%20TP%202020-2021.pdf


Walaupun Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2491 Tahun 2020 tentang Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 telah terbit, Bagi penyelenggaraan pendidikan RA dan Madrasah tetap menanti pedoman penyusunan Kaldik dari Kanwil Kemenag Provinsi masing-masing dalam menyusun kalender pendidikan sesuai dengan daerah masing-masing pada Tahun akademik 2020/2021 untuk RA dan madrasah masing-masing. Demikian dari https://cgkata.blogspot.com semoga bermanfaat!!!

Post a Comment for "KALENDER PENDIDIKAN TAHUN PELAJAR 2020/2021 UNTUK RA MADRASAH DIRJEN PENDIS KEMENAG"